Saturday, November 28, 2009

Day 3, Troubleshoot

Bergabung dengan tim BSS (Base Station Subsystem) untuk melakukan troubleshoot di Beberapa site
Site 1
Setelah sehari sebelumnya mendapat laporan dari tim quality bahwa terdapat drop call di daerah coverage site 1, dan setelah OSS (Operational Support Subsystem) mengkonfirmasi bahwa DVJA pada perangkat GSM 900 terdapat trouble, maka dilakukan HCR (Hardware Changing Request) untuk melakukan penggantian perangkat BB2F tersebut.
Untuk melakukan HCR ada beberapa langkah, yaitu:


- Membuka cabinet GSM 900 pada site
- Mengamati DVJA yang bermasalah dengan melihat indikator led yang menyala kuning
- Menyalakan Laptop dan membuka sofware Nokia BTS manager
- Melakukan koneksi laptop dengan Perangkat GSM 900 pada slot yang berada pada BOIA, menggunakan kabel coxial cross dengan port...
- Melakukan Blocking, agar teknisi terhindar dari radiasi
- Melepas jumper konektor pada DVJA bermasalah
- Mengendurkan sekrup pada DVJA yang bermasalah
- Melepas DVJA bermasalah, dan memasang DVJA baru
- Pasang kembali jumper
- Pasang / kencangkan sekrup
- Lakukan Unblocking pada software Nokia BTS Manager
- Tunggu sampai indikator menyala hijau.
- Lepas koneksi laptop dengan GSM 900
- Tutup kembali cabinet.





Site 2
Setelah sehari sebelumnya mendapat laporan dari tim quality bahwa terdapat drop call di daerah coverage site 2, dan setelah OSS mengkonfirmasi bahwa BB2F dan TSGB pada perangkat GSM 900 terdapat trouble, maka dilakukan HCR (Hardware Changing Request) untuk melakukan penggantian pada perangkat-perangkat tersebut tersebut.
- Membuka cabinet GSM 900 pada site
- Mengamati BB2F dan TSGB yang bermasalah dengan melihat indikator led yang menyala kuning
- Menyalakan Laptop dan membuka sofware Nokia BTS manager
- Melakukan koneksi laptop dengan Perangkat GSM 900 pada slot yang berada pada BOIA, menggunakan kabel coxial cross dengan port...
- Melakukan Blocking, agar teknisi terhindar dari radiasi
- Melepas jumper konektor pada BB2F dan TSGB bermasalah
- Mengendurkan sekrup pada BB2F dan TSGB yang bermasalah
- Melepas BB2F dan TSGB, dan memasang BB2F dan TSGB baru
- Pasang kembali jumper
- Pasang / kencangkan sekrup
- Lakukan Unblocking pada software Nokia BTS Manager
- Tunggu sampai indikator menyala hijau.
- Lepas koneksi laptop dengan GSM 900
- Tutup kembali cabinet.

2 comments:

  1. mas caranya joint jadi team kayak gitu gimana mas....mas dulu kuliahnya pa jaringan komputer...

    ReplyDelete